Pep Guardiola: Spanyol Tetap Favorit Di Piala Dunia 2014

Menguasai jagat sepakbola dunia dalam lima tahun terakhir, menyabet dua titel Piala Eropa dan satu Piala Dunia, Spanyol bertekad mengukuhkan dominasi dengan trofi Piala Konfederasi.

Ambisi itu pupus setelah mereka dipaksa menyerah 3-0 oleh tuan rumah Brasil dalam partai final di stadion keramat Maracana.

Seturut kekalahan telak dan penampilan kurang meyakinkan tersebut, muncul suara-suara yang menganggap era Tim Matador mulai mendekati
akhir. Namun opini itu dirasa terlalu prematur oleh Pep Guardiola.

"Tampak sangat normal bagi saya bahwa Spanyol kalah. Secara fisik Brasil memang lebih baik," kata pelatih Bayern Munich asal Spanyol itu kepada Lance.

"Tapi Spanyol memiliki banyak youngster bertalenta. Lihat saja tim U-21 dan U-20."

"Saya percaya Spanyol masih favorit memasuki Piala Dunia [2014]."

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...